Sambungan JGN Risau dgn Bandara
Elit politik di Kota Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota, jangan risau melihat terbangunnya sinergisitas antara Pemko Payakumbuh di bawah kepemimpinan Riza Falepi-Suwandel Muchtar dengan Pemkab Limapuluh Kota di bawah kepemimpinan Alis Marajo-Asyirwan Yunus, dalam mewujudkan rencana pembangunan Bandar Udara Luak Limopuluah.
“Untuk menjadikan Payakumbuh dan Limapuluh Kota sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru dan pusat distribusi barang atau jasa di Sumbar, kedua daerah memang harus memiliki banyak sarana dan prasarana pendukung, termasuk Bandara,” komentar Ketua KNPI Payakumbuh Muhammad Budi Nanda ketika dihubungi Padang Ekspres, Kamis (21/2) siang.
“Benar, untuk menjadi centre city-nya Sumatera Barat, Payakumbuh dan Limapuluh Kota harus memiliki infrastruktur penunjang, termasuk bandara. Kalau wali kota dan bupati punya mimpi besar membangun Bandara dan saling bersinergi untuk mewujudkannya, tentu perlu kita dukung dan beri kesempatan,” imbuh pemerhati ekonomi Luak Limopuluah Yulfian Azrial, secara terpisah.