Pagar-stainless-steel-di-deMemenuhi permintaan publik dan perantau, untuk mengurangi kemacetan, akhirnya Pemko Payakumbuh membongkar median jalan yang terbuat dari stainless steel di depan Ramayana Jalan Sudirman Payakumbuh. Pembongkaran median jalan itu sudah dilakukan, sejak Sabtu (22/2).

Keterangan Kepala Dinas Perhubungan dan Komunikasi Payakumbuh Adrian, SH, M.Si, di Payakumbuh, Minggu (24/2), selama ini, terutama pada hari-hari libur serta pada jam padat di kota ini, ruas jalan di depan Ramayana, sering macet. Karena, di kawasan itu, juga terdapat perempatan jalan menuju SD dan SMP Islam Raudhatul Janah.

Dalam acara pertemuan Walikota Riza Falepi didampingi sejumlah pejabat pemko dengan perantau Gonjong Limo di Pekanbaru, Desember 2012, banyak perantau meminta pemko untuk membongkar median jalan tersebut. Karena, pagar stainless steel yang tingginya mencapai 1,5 meter lebih itu, juga mengganggu pandangan pengemudi. Karena itu, pemko responsif dengan permintaan masyarakat dan perantau, sebut Adrian.

Menurut Adrian, pagar stainless steel itu bukan tak bermanfaat atau menjadi barang rongsokan. Melainkan, dipindahkan untuk pagar lingkungan SMAN 4 Payakumbuh, di Kelurahan Padang Tangah Koto nan Ampek, Kecamatan Payakumbuh Barat. “Terhadap pembongkaran pagar dan pemindahan stainless steel ke SMAN 4 Payakumbuh, juga telah dikoordinasikan dengan pihak terkait,” jelas Adrian.

Dikatakan, dengan dibongkarnya median jalan atau pagar pembatas jalan itu, akan memperlancar lalulintas di kawasan tersebut. Kalau rencana pelebaran Jalan Sudirman dari Simpang Benteng menuju Simpang Kaniang Bukik, jadi terlaksana, maka ruas jalan protokol itu akan semakin terbuka dan akan mampu meminimalisir kemacetan, meski dalam kondisi hari libur atau saat hari raya, simpul Adrian.